Hore !! Akhirnya Honor KPPS Batang Sejumlah Rp23,6 Milyar Sudah Cair

    Hore !! Akhirnya Honor KPPS Batang Sejumlah Rp23,6 Milyar Sudah Cair

    Batang - Akhirnya anggaran untuk seluruh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS), hingga Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) cair hari ini.

    Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batang Murtadho saat ditemui Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki di Kantor KPU Batang, Kabupaten Batang, Senin (12/2/2024).

    Ia menjelaskan pencairan sedang berlangsung, menunggu pihak bank mengambil uang dari BI Tegal. 

    “Insyaallah untuk seluruh anggaran yang berjumlah Rp39 miliar ini sudah disiapkan bank, nanti siang bisa diambil PPK dan PPS. Selanjutnya dari PPS bisa didistribusikan ke KPPS untuk pembuatan TPS, honor KPPS, juga makan minumnya, ” katanya.

    Jumlah honor keseluruhan untuk KPPS mencapai Rp23, 6 miliar untuk 17.983 anggota. Honor untuk Ketua KPPS sebesar Rp1, 2 juta, Anggota KPPS Rp 1, 1 juta, kemudian Rp700 ribu untuk Linmas.
    Sementara itu, Ketua KPU Batang Susanto Waluyo menegaskan tidak ada potongan apapun untuk para penyelenggara Pemilu kecuali pajak. 

    “Pajak banyak ditarik dari para ASN yang terlibat sebagai penyelenggara Pemilu. Golongan 1 dan 2 itu 0 persen, golongan 3 itu 5 persen, golongan 4 sekitar 15 persen. Pajak itu dipungut untuk disetorkan ke kas Negara, ” jelasnya.

    Objek lain yang terkena pajak juga akan tetap dikenakan pajak. Selain itu tidak ada pungutan apapun. 

    “KPU itu tidak memotong anggaran kecuali untuk pajak. Ini kebanyakan yang kita pungut itu adalah untuk ASN, baik PNS dan PPPK, ” terangnya.

    Seperti diketahui Pemilu 2024 akan berlangsung 14 Februari mendatang. Anggaran disiapkan agar penyelenggaraan pemilu tidak terkendala apapun. 
    “Mudah-mudahan cairnya anggaran ini bisa langsung bisa melaksanakan kesiapan pemilu 2024 di TPS dengan lancar dan baik, ” tandasnya. 

    Paman Adam 

    Lutfi Adam

    Lutfi Adam

    Artikel Sebelumnya

    Film Dirty Vote Tayang di Masa Tenang, Pengamat:...

    Artikel Berikutnya

    Alumni UI Bantah Isi Film "Dirty Vote",...

    Berita terkait

    Berikut Ini Figur Asli Putra Daerah Yang Pernah Menjabat Wakil Bupati, Mencalonkan Kembali Di Pilkada Batang Dengan Nomer Urut 2 
    Keresahan Kepala Desa di Kabupaten Batang Terkait Permintaan Informasi Publik dalam Penggunaan Anggaran Desa
    Jadi Figur Penting di TKN, Maruarar Sirait Berikan Energi Besar Bagi Pemenangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024
    Tudingan Anies ke Prabowo Tak Tahan Jadi Oposisi Gabung di Kabinet Jokowi Keliru, M. Qodari: Justru Bawa Semangat Rekonsiliasi Nasional
    Untuk Memberikan Kenyamanan Kodim dan Polres Batang Gelar Apel Bersama Dilanjut Patroli
    Setelah Menang di Pilbup Batang 2024, Janji  Faiz Kurniawan Siap Naikkan Tunjangan Guru Madin Jadi Rp 2,4 Juta Itu Pasti Setelah Pelantikan 
    Inilah Visi dan Misi : Fais Suyono Dalam Program Percepatan Ekonomi Kerakyatan Masyarakat Batang 
    Satkamling Pesona Griya Jadi Contoh Kreativitas dan Kebersamaan Warga di Batang dikenal hingga ke Polda Jateng dan Mabes Polri
    Berikut Ini Figur Asli Putra Daerah Yang Pernah Menjabat Wakil Bupati, Mencalonkan Kembali Di Pilkada Batang Dengan Nomer Urut 2 
    Keresahan Kepala Desa di Kabupaten Batang Terkait Permintaan Informasi Publik dalam Penggunaan Anggaran Desa
    Jaga Kamtibmas Desa Binaan, Babinsa Tersono Laksanakan Komsos Dan Patroli
    WARGA KOMPLEK PERUMAHAN PDA 8 TRAGUNG CUKUR GUNDUL WUJUD SYUKUR KEMENANGAN PRABOWO -GIBRAN
    Jelang Ramadan, Harga Ayam dan Telur Melambung Tinggi
    Babinsa Bersama Warga Adakan Pembersihan Material Rumah Roboh Diterjang Hujan
    Melalui Komsos Babinsa Berikan Edukasi Bahaya Judi Online pada Warga Binaan

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Polri Bongkar Sindikat Judi Online yang Dikendalikan Warga Negara Asing, Perputaran Uang Capai Rp 685 M
    Dukung Fasilitas Kesejahteraan Prajurit, Kasad Resmikan Mess Pati Wahidin dan Mess Tower F Pejambon
    Plh. Kakanwil Kemenkumham Jateng Tekankan Pengelolaan Keuangan yang Akuntabel

    Tags